Keren! 6 Model Partisi Rumah Minimalis Ini Indah dan Multifungsi

Partisi rumah minimalis akan membuat interior di dalam rumah lebih lengkap, bisa memberikan kenyaman tersendiri, dan memberikan hal fungsional lainnya. Dengan partisi pula, sebuah ruang bisa dijadikan dua ruangan secara non permanen dengan sebuah sekat yang tak biasa.


Model Partisi Indah dan Multifungsi
Ada beberapa model partisi rumah minimalis yang disarankan. Beberapa diantaranya akan disebutkan berikut ini.

1. Partisi Hitam Putih Shoji
Partisi hitam putih shoji adalah partisi lipat yang mudah dipindah namun tetap bisa memberikan fungsinya dengan baik. Jika Anda bingung bentuknya seperti apa, bentuknya telah sering Anda lihat di film-film yang ada rumah Jepangnya.

Partisi ini memang hanya berupa lipatan bahan dengan kotak-kotak warna putih hitam. Namun justru disinilah alasan mengapa partisi ini disebut partisi rumah minimalis.

2. Partisi Model Laser Cutting
Partisi model ini cocok untuk Anda yang mengharapkan rumah dengan nuansa mewah berkelas. Saat memesannya, Anda bisa memilih pattern yang Anda suka.

3. Partisi Palet Kayu
Bertolak belakang dengan partisi model laser cutting, partisi ini memberikan kesan sederhana dan cenderung ke kesan klasik. Di palet kayu yang dimodifikasi menjadi partisi, Anda bisa menghiasnya dengan frame foto atau lampu tumblr yang cantik. Jelas multifungsional, karena selain bisa digunakan untuk menyekat ruang juga bisa dijadikan media dekorasi ruangan.

4. Partisi Geser
Jika anda mencari partisi yang bisa memberikan nuansa kalem, maka pilih saja partisi geser. Prinsip kerja partisi geser adalah seperti pintu geser. Tidak bisa dikatakan sebagai pintu, partisi ini bisa membuat dua ruangan benar-benar terpisah.

5. Partisi Rak
Partisi rumah minimalis selanjutnya adalah partisi yang berupa rak. Ya, menjadi rak namun juga menjadi sebuah rak. Ruang yang dipisah memang tak benar-benar terpisah, namun di rak tersebut Anda bisa menyimpan berbagai benda. Bisa dipajang buku-buku koleksi Anda atau vas bunga dan benda lain.

6. Partisi Tirai
Bentuknya memang seperti tirai, nyamuk difungsikan sebagai partisi. Partisi model ini menghemat ruang.

Masing-masing memiliki keunggulan tersendiri, berikutnya Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan.